A. PENGANTAR
Command Line Intepreter (CLI) merupakan perintah berbasis teks di terminal linux yang mirip Command Prompt (CMD) di windows dan DOS. CLI dikembangkan pada tahun 1960-an dengan menggunakan perangkat keyborad, kemudian berkembang menggunakan pernagkat mouse dan akhirnya berbasis grafis.
Dalam mengoperasikan linux dengan menggunakan shell yang berfungsi sebagai interface untuk akses ke layanan sistem operasi, ada 2 cara, yaitu :
- Graphic User Interface (GUI) berbasis grafis
- Command Line Interface (CLI) berbasis teks
CLI membutuhkan user interface yang disebut Shell, yang bertugas untuk memproses semua perintah yang diketik, di linux shell sering disebut dengan Bash (Bourne Again Shell), selain Tchs shell, Ksh shell, dan Zsh shell. Bash dalam sebagaian distro linux ada di menu Utilities, pada desktop Gnome namanya Terminal sedang pada desktop KDE namanya adalah Konsole.
Secara umum perintah pada CLI dikelompokkan dalam dua kategori, yaitu :
- Perintah untuk menangani atau mengelola proses
- Perintah untuk menangani atau mengelola file
Untuk masuk ke terminal dengan cara tekan tombol Ctrl + Alt + T atau melalui tombol terminal di desktop linux.
B. CLI PENGELOLAAN FILE
Struktur file sistem pada linux menggunakan prinsip satu pohon dengan banyak ranting dimana hanya ada satu induk direktori atau folder yang menjadi induk dari semua direktori yang ada dalam sistem, dikenal dengan root yang bersimbolkan garis miring ‘/‘.
Berikut perintah dasar CLI untuk pengelolaan file dan folder, yaitu :
- cd (Change Directory), untuk berpindah antar direktori/path, perintahnya : cd nama path
- pwd (Print Working Directory), untuk melihat lokasi direktori saat ini, perintahnya : pwd
- ls (List), untuk melihat isi folder, perintahnya : ls /namafolder
- touch, untuk membuat file kosong dan merubah timestamp, perintahnya : touch namafile
- mkdir (Make Directory), untuk membuat folder kosong, perintahnya : mkdir namafolder
- cp (Copy), untuk copy dan paste file atau direktori, perintahnya : cp /path/file/asal /path/file/tujuan
- mv (Move), untuk memindahkan dan merename file atau folder, perintahnya : mv /path/to/asal /path/to/tujuan
- rm (Remove), untuk menghapus file, perintahnya : rm namafile
- rmdir (Remove Direktory), untuk menghapus folder, perintahnya : rmdir namafolder
- du (Disk Usage), untuk melihat penggunaan ruang storage/disk yang digunakan oleh file atau folder, perintahnya : du namafile
- clear, untuk membersihkan layar terminal, perintahnya : clear
- chmod, untuk mengatur permission/privilage file/folder, perintahnya : chmod (diisi jenis permissionnya) namafolder/file
- find, untuk mencari file dalam sebuah direktory, perintahnya : find namafile
- su (Super User), untuk masuk ke path root, perintahnya : su
- sudo (Super User DO), untuk masuk sebagai super user dari path manapun, perintahnya : sudo perintahlainnya
C. CLI PENGELOLAAN PROSES
Linux merupakan Multi-User System, agar kernel dapat membedakan setiap user, maka dibedakan masing-masing proses secara unik, dengan menggunakan Process ID (PID), untuk parent processes menggunakan Parent ID (PPID), yang dikelompokkan menjadi :
- Parent Processes, proses yang membuat proses lain pada saat run-time
- Child Processes, proses yang dibuat oleh proses lain pada saat run-time
- Background Processes, proses yang berjalan bersamaan dengan sistem operasi (startup) sebagai service dan tidak pernah berhenti
Berikut perintah dasar CLI untuk pengelolaan proses, yaitu :
- top, untuk menampilkan daftar semua proses yang sedang berjalan secara real time, perintahnya : top
- ps, untuk menampilkan proses yang sedang berjalan pada sistem, perintahnya : ps
- kill, untuk menghentikan proses/aplikasi, perintahnya : kill -9 nomorPID
- pidof , untuk mengetahui proses ID, perintahnya : pidof namaproses
Untuk memudahkan penggunaan CLI pada linux, ada beberapa trik yang dapat digunakan, antara lain :
- Untuk mengetahui turunan dari perintah yang akan digunakan dengan menekan tombol Tab dua kali
- Untuk melihat manual dari perintah yang akan gunakan dengan menggunakan perintah : man perintahcli
- Untuk memudahkan penulisan perintah tulislah beberapa huruf awalnya kemudian tekan tombol Tab
- Silahkan download kumpulan CLI linux disini…….
0 comments:
Posting Komentar